SISTEM PEREDARAN DARAH MANUSIA
2. Darah juga
menjadi pengedar oksigen dan karbondioksida hasil pernafasan ke seluruh tubuh.
3. Jantung adalah
organ utama peredaran darah yang tugasnya memompa dara ke seluruh tubuh.
Jantung memiliki 4 ruang di dalamnya:
- Serambi kanan
- Serambi Kiri
- Bilik Kanan
- Bilik Kiri
Pemisah antara serambi dan bilik
adalah sebuah katup jantung yang tugasnya mencegah agar darah tidak turun
kembali saat di pompa keluar.
4. Pembuluh Darah
adalah sebuah saluran tempat peredaran darah manusia ke seluruh tubuh. Pembuluh
darah ada 2 jenis.
- a. Pembuluh Nadi (Arteri). Pembuluh nadi adalah pembuluh yang mengalirkan darah keluar dari jantung. Pembuluh nadi yang paling besar disebut AORTA. Pembuluh nadi membawa oksigen yang di sebarkan ke seluruh tubuh.
- b. Pembuluh Balik (Vena). Pembuluh balik adalah pembuluh yang mengalirkan darah masuk kedalam jantung. Pembuluh balik adalah pembuluh yang membawa karbon dioksida yang nantinya ditukarkan oksigen melalui jantung dan paru-paru.
5. Peredaran darah
tertutup adalah peredaran darah manusia di seluruh pembuluh darah.
6. Berdasarkan
panjang pendeknya peredaran darah, maka dapat dibagi menjadi 2 bagian peredaran
darah:
- a. Peredaran darah kecil. Peredaran darah kecil adalah peredaran darah dari jantung (serambi kanan-bilik kanan) menuju paru-paru dan kembali lagi ke jantung (serambi kiri).
- b. Peredaran darah besar. peredaran darah besar adalah peredaran darah dari jantung (serambi kiri-bilik kiri) lalu keluar ke pembuluh darah seluruh tubuh dan kembali ke jantung (serambi kanan.
1. Hypertensi
adalah tekanan darah yang sangat tinggi yang mengakibatkan kerja jantung
menjadi keras. Biasanya hypertensi adalah penyebab stroke, serangan jantung
bahkan bisa mengakibatkan gagal ginjal.
2. Anemia adalah
dimana seseorang kekurangan sel darah merah. Gejala anemia adalah sesak nafas,
pucat dan lemah beraktifitas.
3. Leukimia adalah
dimana seseorang kekurangan sel darah putih. Gejala leukimia yang paling sering
muncul adalah mimisan berdarah.
4. varises adalah
pembuluh darah vena yang tampak membesar. Kasus ini bukan membengkak akan
tetapi pembesaran pembuluh vena yang mengakibatkan darah sedikit tersumbat. Hal
ini biasanya terjadi di sekitar lutut dan persendian besar.