EKOSISTEM
DAN JARING-JARING MAKANAN DI ALAM
1. Ekosistem adalah hubungan timbal balik antar
makhluk hidup yang ada di alam baik dari manusia, hewan dan tumbuhan. Ekosistem
ada 2 jenis: biotik dan abiotik.
a. Lingkungan biotik adalah lingkungan makhluk
hidup. Contoh: belalang, manusia, dan lainnya.
b. Lingkungan abiotik adalah lingkungan yeng
terdiri dari benda tak hidup. Contoh: batu, paving, tanah, dkk.
2. Individu adalah makhluk hidup yang sejenis.
Contoh: tikus.
3. Populasi adalah kumpulan individu yang menempati
suatu tempat. Contoh: populasi tikus.
4. Kumpulan populasi adalah sebuah komunitas.
5. Jaring-jaring makanan/rantai makanan/ siklus
makanan adalah proses makan dan dimakan oleh makhluk hidup di alam. Contoh:
padi dimakan tikus, tikus dimakan elang dan seterusnya.
Urutan siklus rantai makanan:
a. Produsen: adalah pusat
penghasil sumber daya makanan. Contoh: padi.
b. Konsumen tingkat 1 adalah kosumen yang memakan
produsen secara langsung. Contoh: ulat.
c. Konsumen tingkat 2 adalah kosumen yang memburu
konsumen 1. Contoh: Burung pipit.
d. Dan seterusnya
e. Pengurai adalah penyedia makanan produsen dalam
bentuk zat hara. Contoh: jamur dan bakteri.
Gangguan ekosistem terjadi karena:
a. Kehilangan produsen yang berimbas pada seluruh
konsumen yang bertingkah tidak normal. Contoh: krisis padi yang mengakibatkan
tikus sawah memangsa hewan lain.
b. Punahnya salah satu konsumen yang mengakibatkan
konsumen berikutnya kekurangan makanan dan akibatnya terjadi kepunahan.
c. Terjadinya overkill pada kosnumen tingkat
akhir. Contoh: manusia ikut campur dalam perburuan.
SIMBIOSIS
1. Simbiosis Mutualisme
Pengertian
simbiosis mutualisme adalah hubungan timbal balik antara dua mahluk hidup
yang saling menguntungkan satu sama lain. Dalam simbiosis mutualisme, tiap
organisme yang berinteraksi mendapatkan manfaat dari interaksi yang dilakukan
oleh keduanya.
Contoh: Serangga dan Bunnga (bakal buah), Kerbau dan burung pipit.
2. Simbiosis Komensalisme
Pengertian
simbiosis komensalisme adalah hubungan timbal balik antara dua mahluk
hidup yang mana salah satu diantaranya mendapatkan keuntungan, sedangkan yang
lain tidak mendapat pengaruh apapun, tidak diuntungkan dan tidak dirugikan
pula.
Contoh: Anggrek yang menumpang pohon lain.
3.
Simbiosis
Parasitisme
Pengertian
simbiosis parasitisme adalah hubungan timbal balik antara dua makhluk
hidup yang mana salah satu di antaranya mendapatkan keuntungan, sedangkan yang
lain mendapatkan kerugian. Dalam simbiosis ini, hanya salah satu organisme saja
yang diuntungka, sementara yang lain malah dirugikan.
Contoh: Benalu yang menumpang di pohon lain.